Berita Polisi

Tingkatkan Kemampuan dan Keterampilan Pers Lalu Lintas, Ditlantas Polda Sulsel Laksanakan Pelatihan

Tingkatkan Kemampuan dan Keterampilan Pers Lalu Lintas, Ditlantas Polda Sulsel Laksanakan Pelatihan

Bertempat di Aula Ditlantas Polda Sulsel pada hari ini Selasa (28/11), Ditlantas Polda Sulsel kembali melaksanakan pelatihan, kali ini pelatihan bidang Turjawali : Safety Riding dan Patroli, yang dikuti oleh para Kanit dan Banit Turjawali Satlantas Jajaran Polda Sulsel.

Dibuka dan dipimpin oleh Wadirlantas Polda Sulsel AKBP Satya Widhy Widharyadi, S.I.K., M.K.P. mengungkapkan tujuan dilaksanakannya pelatihan ini “Kegiatan yang kita laksanakan hari ini adalah upaya untuk memberikan, memelihara, meningkatkan kemampuan dan keterampilan anggota dalam pelaksanaan tugas pengawalan dan patroli baik dengan R2 atau R4” Jelasnya

“Untuk pelaksanaan, kegiatan pelatihan ini akan laksanakan selama dua hari, pertama hari ini kita laksanakan pemberian materi, kemudian hari kedua esok akan kita laksanakan secara praktik, dril kemampuan anggota” Sambungnya.

Dikonfirmasi terpisah kepada KBP Dr. I Made Agus Prasatya, S.I.K., M.Hum, yang saat ini berada di Provinsi Jatim dalam rangka studi komparasi Kesamsatan, menjelaskan bahwa ”kemampuan itu harus senantiasa dikembangkan dan diperbarui, apalagi dalam pelaksanaan tugas pengamanan pemilu 2024 saat ini” ungkap Kasatgas Kamseltibcarlantas Ops Mantap Brata Polda Sulsel ini.

”Sekembalinya anggota ke wilayah, maka bekal pelatihan yang sudah diterima dapat menjadikan personil lalu lintas Polda Sulsel semakin profesional dalam memberikan pelayanan khususnya terkait pengawalan” Pungkas Dirlantas Polda Sulsel KBP Dr. I Made Agus Prasatya, S.I.K., M.Hum.

*Tingkatkan Kemampuan dan Keterampilan Pers Lalu Lintas, Ditlantas Polda Sulsel Laksanakan Pelatihan*

Bertempat di Aula Ditlantas Polda Sulsel pada hari ini Selasa (28/11), Ditlantas Polda Sulsel kembali melaksanakan pelatihan, kali ini pelatihan bidang Turjawali : Safety Riding dan Patroli, yang dikuti oleh para Kanit dan Banit Turjawali Satlantas Jajaran Polda Sulsel.

Dibuka dan dipimpin oleh Wadirlantas Polda Sulsel AKBP Satya Widhy Widharyadi, S.I.K., M.K.P. mengungkapkan tujuan dilaksanakannya pelatihan ini “Kegiatan yang kita laksanakan hari ini adalah upaya untuk memberikan, memelihara, meningkatkan kemampuan dan keterampilan anggota dalam pelaksanaan tugas pengawalan dan patroli baik dengan R2 atau R4” Jelasnya

“Untuk pelaksanaan, kegiatan pelatihan ini akan laksanakan selama dua hari, pertama hari ini kita laksanakan pemberian materi, kemudian hari kedua esok akan kita laksanakan secara praktik, dril kemampuan anggota” Sambungnya.

Dikonfirmasi terpisah kepada KBP Dr. I Made Agus Prasatya, S.I.K., M.Hum, yang saat ini berada di Provinsi Jatim dalam rangka studi komparasi Kesamsatan, menjelaskan bahwa ”kemampuan itu harus senantiasa dikembangkan dan diperbarui, apalagi dalam pelaksanaan tugas pengamanan pemilu 2024 saat ini” ungkap Kasatgas Kamseltibcarlantas Ops Mantap Brata Polda Sulsel ini.

”Sekembalinya anggota ke wilayah, maka bekal pelatihan yang sudah diterima dapat menjadikan personil lalu lintas Polda Sulsel semakin profesional dalam memberikan pelayanan khususnya terkait pengawalan” Pungkas Dirlantas Polda Sulsel KBP Dr. I Made Agus Prasatya, S.I.K., M.Hum.

Pos terkait

Kapolri Pastikan Pilkada Serentak 2024 Aman, Minta Semua Terima Hasil Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di seluruh Indonesia masih berjalan aman. Dia meminta semua pihak untuk senantiasa mengedepankan persatuan dan kesatuan. Hal tersebut disampaikan Jenderal Sigit usai melakukan monitoring Pilkada serentak 2024 di Subden Denma Mabes TNI, Jakarta Pusat, Rabu (27/11/2024). Turut hadir di lokasi di antaranya Menkomdigi Meutya Hafid, Mendagri Tito Karnavian, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, hingga Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. “Berdasarkan pemantauan bersama, dari posko pengamanan, tadi barusan menteri-menteri terkait, semuanya masih terpantau relatif aman,” kata Jenderal Sigit di lokasi. Namun demikian, Jenderal Sigit meminta jajarannya untuk tetap waspada hingga proses penghitungan suara. Dia juga meminta mereka tetap siaga khususnya di daerah rawan. “Namun demikian kita tetap waspada pasca dari hasil penghitungan nanti, khususnya di wilayah wilayah yang memang sudah menjadi pantauan kita terkait dengan yang kerawanannya tinggi di beberapa titik yang sudah dikeluarkan oleh Kabaintelkam maupun dari Bawaslu dan beberapa tambahan yang ada dua paslon,” jelasnya. Jenderal Sigit mengajak semua orang untuk sama-sama menyerukan Pilkada yang damai. Dia menegaskan persatuan dan kesatuan menjadi yang utama. “Tentunya kita, tentunya selalu menyerukan agar Pilkada bisa berjalan lancar aman dan damai. Persatuan dan kesatuan selalu menjadi hal yang utama. Kita berdoa agar seluruh pelaksanaan pemilu bisa diterima oleh seluruh pihak dan kemudian tentunya ini menjadi harapan kita semua,” jelasnya. Selaras, Menko Polkam Budi Gunawan menambahkan situasi Pilkada serentak 2024 masih berjalan kondusif. Namun demikian, dia menyebut ada beberapa daerah di Indonesia yang melakukan pencoblosan susulan menyoal bencana alam yang terjadi. “Ada beberapa titik wilayah yang memang perlu dilakukan pemungutan susulan karena ada eskalasi terkait dengan bencana alam baik itu karena gunung berapi longsor atau karena banjir,” jelasnya. Kendati demikian, Budi Gunawan menyebut gangguan keamanan di daerah tersebut telah bisa diatasi oleh aparat keamanan. “Sudah bisa diatasi oleh aparat TNI Polri dan insyaallah semuanya akan bisa dituntaskan sesuai dengan target yang ditentukan,” ujarnya.

admin

Kapolda Kaltara Membuka Pelatihan Peningkatan Kemampuan Penyidikan Tindak Pidana Bagi Penyidik Polda Kaltara dan Polres/Ta Jajaran TA. 2024

admin

Polresta Malang Kota selesaikan 1.086 perkara sepanjang 2023

admin

Tinggalkan komentar