Berita Polisi

Kapolres Tangerang Kota ingatkan ormas tidak lakukan pungli modus minta THR

Kapolres Tangerang Kota ingatkan ormas tidak lakukan pungli modus minta THR

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengingatkan oknum organisasi kemasyarakatan (ormas) untuk tidak melakukan pemungutan liar dan pemerasan dengan modus meminta uang tunjangan hari raya (THR)

“Saya mengimbau dan mengingatkan, dan tentunya akan kami tindak tegas oknum ormas yang memaksa minta THR kepada pelaku usaha,” kata Kombes Zain dalam keterangannya di Tangerang Senin.

Ia mengatakan momen Lebaran biasanya kerap dimanfaatkan sejumlah oknum ormas atau kelompok tertentu di lingkungan masyarakat untuk meminta THR kepada para pelaku usaha di wilayahnya.

Oleh karena itu, kepada masyarakat di seluruh wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota diminta tidak perlu ragu dan takut melaporkan ke petugas bila mendapat tekanan atau intimidasi dari para oknum yang tidak bertanggung jawab itu.

“Silahkan melakukan pengaduan ke Polres Metro Tangerang Kota di nomor telpon 082211110110 atau Call Center 110, bila mendapat informasi pemerasan dilakukan ormas atau kelompok tertentu,” jelasnya.

Ia pun memastikan dan menjamin akan melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat serta berharap momen perayaan hari raya Idul fitri menjadi ajang bersilaturahmi dan menjaga tali persaudaraan.

“Kepolisian juga mengimbau untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas menjelang, pada saat dan pasca giat mudik Lebaran guna menciptakan situasi aman, nyaman dan kondusif selama pelaksanaannya,” ujarnya

Sebelumnya Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan masyarakat yang menemukan aksi pemaksaan atau pemerasan THR untuk segera melapor

“Segera laporkan kepada pihak kepolisian terdekat, Polres maupun Polsek atau melalui Call Center 110 jika ada ormas yang memaksa meminta THR Ramadan maupun Idul Fitri,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya.

Pos terkait

Dirgahayu Indosiar ke-30 Tetap Memberikan Tontonan Berkualitas Untuk Masyarakat Dan Tetap Menginspirasi, Ucap Kadiv Humas Polri Dalam HUT Indosiar Jakarta – Momen istimewa bagi dunia pertelevisian Indonesia. Indosiar, salah satu stasiun televisi terkemuka di tanah air, genap berusia 30 tahun. Tiga dekade perjalanan yang penuh dengan dedikasi, inovasi, dan kontribusi luar biasa bagi dunia hiburan dan informasi di Indonesia. Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho, S.I.K., S.H., M.Hum., dengan penuh rasa bangga dan hormat, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-30 kepada Indosiar. “Selamat ulang tahun yang ke-30 untuk Indosiar! Semoga stasiun televisi ini terus memberikan inspirasi dan hiburan berkualitas bagi masyarakat Indonesia. Sebagai media yang telah lama hadir dan menemani perjalanan bangsa, Indosiar selalu menjadi sumber kebanggaan dan memberikan warna tersendiri dalam dunia pertelevisian tanah air.” Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho juga berharap agar Indosiar terus berkembang dan sukses, dengan memberikan tayangan-tayangan yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mendidik dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. “Semoga perjalanan Indosiar di masa depan semakin cemerlang dan semakin dekat dengan hati rakyat Indonesia,” tutupnya. Seiring bertambahnya usia, Indosiar tidak hanya menjadi saksi perjalanan bangsa, tetapi juga terus berinovasi dan memberikan kontribusi yang lebih besar lagi untuk masyarakat. Dengan semangat yang tak pernah pudar, Indosiar terus berupaya menghadirkan tayangan yang relevan dan bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia. Indosiar telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia. Dengan beragam program unggulan yang menghibur, mendidik, dan menginspirasi, Indosiar berhasil memantapkan diri sebagai salah satu pelopor dalam dunia pertelevisian tanah air. Dari tayangan berita, acara musik, hingga drama, setiap program yang disajikan selalu menghadirkan kualitas yang tak hanya menghibur, tetapi juga membangun kebanggaan dan semangat positif bagi pemirsa. Selamat ulang tahun, Indosiar! Teruslah memberikan yang terbaik untuk Indonesia! Konten ini telah tayang di Kompasiana.com dengan judul “Dirgahayu Indosiar ke-30 Tetap Memberikan Tontonan Berkualitas Untuk Masyarakat Dan Tetap Menginspirasi, Ucap Kadiv Humas Polri Dalam HUT Indosiar”, Klik untuk baca: https://www.kompasiana.com/adityawardhana045830/6781ef1f34777c2ce71743a2/dirgahayu-indosiar-ke-30-tetap-memberikan-tontonan-berkualitas-untuk-masyarakat-dan-tetap-menginspirasi-harapan-kadiv-humas-polri-dalam-hut-indosiar?utm_source=Whatsapp&utm_medium=Refferal&utm_campaign=Sharing_Desktop Kreator: Redaksiana News Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas. Tulis opini Anda seputar isu terkini di Kompasiana.com

admin

Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Polresta Bulungan Gelar Apel Siaga Imbangan

admin

Operasi Lilin 2024, Humas Polri Pastikan Akhir Tahun Aman

admin

Tinggalkan komentar