Berita Polisi Berita Utama

Viral Surat Edaran Kapolri Terkait Debt Collector, Karo Penmas Divhumas Polri: Penegakan Hukum ditujukan Kepada Pelaku diduga Melakukan Perbuatan Melawan Hukum

Viral Surat Edaran Kapolri Terkait Debt Collector, Karo Penmas Divhumas Polri: Penegakan Hukum ditujukan Kepada Pelaku diduga Melakukan Perbuatan Melawan Hukum

Beritapolisi.com – Jakarta , Viral situs-situs yang memuat seakan-akan ada surat edaran dari Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo. MSI mengenai debt collector.
Judul di situs tersebut menyebutkan ‘Surat Edaran Kapolri, Kepada Seluruh Kepolisian,Tindak Tegas Dan Tangkap Semua Debt Colector Atau Mata Elang’.
Narasi-narasi di situs tersebut tidak menyebutkan narasumber yang jelas, nomor surat edaran maupun asal sumber yang dikutip.
“Pada pemberitaan tersebut tidak ada narasumber yang menjelaskan, serta surat edaran yang ditunjukan, maka bisa menjadi Misinformasi, namun pada konteks tugas dan fungsi Kepolisian negara republik Indonesia dituangkan dalam UURI No 2 tahun 2002,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko. S.IK saat dikonfirmasi, Senin (25/3/2024)
Brigjen Pol Trunoyudo menegaskan tugas dan fungsi Polri telah dijabarkan dalam UU 2/2002 yaitu memelihara kamtibmas, menegakan hukum dan melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.
“Setiap anggota Polri wajib menjalankan amanah UU tersebut pada koridor sesuai aturan,” ucap Brigjen Pol Truno.
“Seluruh anggota Polri menjalankan perintah undang-undang utk mewujudkan tugas dan fungsinya,” ungkap Brigjen Pol Truno.
“Tindakan terakhir adalah penegakan hukum demi mewujudkan dan memelihara kamtibmas untuk melindungi dan mengayomi masyarakat, namun pada konteks penegakan hukum ditujukan kepada pelaku yang diduga melakukan perbuatan melawan hukum sebagaimana diatur dalam undang undang perbuatannya yang melawan hukum,” pungkas Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol Trunoyudo.

Pos terkait

Dirgahayu Indosiar ke-30 Tetap Memberikan Tontonan Berkualitas Untuk Masyarakat Dan Tetap Menginspirasi, Ucap Kadiv Humas Polri Dalam HUT Indosiar Jakarta – Momen istimewa bagi dunia pertelevisian Indonesia. Indosiar, salah satu stasiun televisi terkemuka di tanah air, genap berusia 30 tahun. Tiga dekade perjalanan yang penuh dengan dedikasi, inovasi, dan kontribusi luar biasa bagi dunia hiburan dan informasi di Indonesia. Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho, S.I.K., S.H., M.Hum., dengan penuh rasa bangga dan hormat, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-30 kepada Indosiar. “Selamat ulang tahun yang ke-30 untuk Indosiar! Semoga stasiun televisi ini terus memberikan inspirasi dan hiburan berkualitas bagi masyarakat Indonesia. Sebagai media yang telah lama hadir dan menemani perjalanan bangsa, Indosiar selalu menjadi sumber kebanggaan dan memberikan warna tersendiri dalam dunia pertelevisian tanah air.” Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho juga berharap agar Indosiar terus berkembang dan sukses, dengan memberikan tayangan-tayangan yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mendidik dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. “Semoga perjalanan Indosiar di masa depan semakin cemerlang dan semakin dekat dengan hati rakyat Indonesia,” tutupnya. Seiring bertambahnya usia, Indosiar tidak hanya menjadi saksi perjalanan bangsa, tetapi juga terus berinovasi dan memberikan kontribusi yang lebih besar lagi untuk masyarakat. Dengan semangat yang tak pernah pudar, Indosiar terus berupaya menghadirkan tayangan yang relevan dan bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia. Indosiar telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia. Dengan beragam program unggulan yang menghibur, mendidik, dan menginspirasi, Indosiar berhasil memantapkan diri sebagai salah satu pelopor dalam dunia pertelevisian tanah air. Dari tayangan berita, acara musik, hingga drama, setiap program yang disajikan selalu menghadirkan kualitas yang tak hanya menghibur, tetapi juga membangun kebanggaan dan semangat positif bagi pemirsa. Selamat ulang tahun, Indosiar! Teruslah memberikan yang terbaik untuk Indonesia! Konten ini telah tayang di Kompasiana.com dengan judul “Dirgahayu Indosiar ke-30 Tetap Memberikan Tontonan Berkualitas Untuk Masyarakat Dan Tetap Menginspirasi, Ucap Kadiv Humas Polri Dalam HUT Indosiar”, Klik untuk baca: https://www.kompasiana.com/adityawardhana045830/6781ef1f34777c2ce71743a2/dirgahayu-indosiar-ke-30-tetap-memberikan-tontonan-berkualitas-untuk-masyarakat-dan-tetap-menginspirasi-harapan-kadiv-humas-polri-dalam-hut-indosiar?utm_source=Whatsapp&utm_medium=Refferal&utm_campaign=Sharing_Desktop Kreator: Redaksiana News Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas. Tulis opini Anda seputar isu terkini di Kompasiana.com

admin

Kadiv Humas Polri: Ada 460 Ribu Anggota Polisi Sudah Baik Dinodai Oknum yang Belum Baik

admin

Polri, Dewan Pers, dan Pimpinan Media Deklarasi Pemilu Damai 2024

admin

Tinggalkan komentar